Latest Updates

5 Tempat Mengagumkan di Dunia

1. Istana Predjama, Slovenia
Istana Predjama (bahasa Slovenia: Predjamski grad atau Grad Predjama, bahasa Jerman: Höhlenburg Lueg, bahasa Italia: Castel Lueghi) adalah istana masa Renaissance yang dibangun pada mulut gua di Slovenia barat daya. Slovenia, 11 kilometer dari kota Postojna. Istana ini pertama kali disebut pada tahun 1274 dengan nama Jerman, Luegg, ketika Patriark Aquileiamembangun kastil ini dengan gaya Gothik.
Istana Predjama dibangun menyatu dengan gua agar istana ini sulit dimasuki. Yang membuat Istana ini sering dikunjungi adalah keunikan lokasinya. Di Slovenia, tempat ini merupakan salah satu tempat favorit yang sering dikunjungi.

2. Sun Cruise Hotel, Korea Selatan



Naik ke kapal pesiar merupakan hal yang biasa, namun bagaimana jika kapal pesiarnya ada di atas bukit, kapal pesiar tersebut juga menjadi tempat wisata di Korea Selatan yang banyak dinaiki oleh para wisatawan dunia.

Tempat wisata di Korea Selatan ini terdapat di Jeongdongjin. Kapal pesiar ini ada di atas bukit yang semakin membuatnya menjadi tempat liburan unik di Korea Selatan, dan ternyata kapal ini merupakan sebuah hotel dengan bentuk kapal pesiar yang besar dan unik.

3. Pamukkale, Turki

Satu lagi pesona Turki yang berhasil mencuri perhatian wisatawan lokal maupun mancanegara, Pamukkale. Pamukkale merupakan objek wisata air panas di Turki. Situs alam yang terletak di Denizli, Turki, ini merupakan salah satu keajaiban alam yang luar biasa. Air hangat kaya mineral yang memiliki suhu 35° C ini jatuh dari puncak gunung ke lereng sehingga menciptakan kontur yang eksotis.


Dalam bahasa Turki, Pamukkale berarti benteng kapas. Sesuai dengan namanya, sumber air panas ini memang tampak seperti tumpukan kapas berwarna putih. Warna putih tersebut berasal dari hidrogen karbonat dan kalsium yang terkandung dalam air panas. Akibat kandungan dalam air panas yang selalu meningkat ini, lama-kelamaan lokasi keluarnya air panas ini membentuk lapisan kapur putih dan menyerupai air terjun beku.

Secara keseluruhan, sumber air panas ini memiliki panjang 2.700 meter, lebar 600 meter, dan tinggi 160 meter. Sumber air panas ini memang cukup besar karena terbentuk dari 17 sumber air panas yang bergabung menjadi satu. Suhu  air di Pamukkale mencapai 35 derajat Celcius sampai 100 derajat Celcius.


Daya tarik Pamukkale yang paling kuat adalah tebing putihnya yang terbentuk dari kandungan air  panas, yang kemudian membeku dan membentuk seperti air terjun beku. Kecantikan inilah yang sukses menjadikan Pamukkale sebagai tempat pemberhentian wajib para backpacker dan traveler.
4. Setenil de las Bodegas

Setenil de las Bodegas yang berada di Cadiz, Spanyol ini merupakan kota yang berdiri di bawah batu raksasa. Yang pasti hal ini menjadikan kotta ini unik sekaligus memiliki eksotisme yang tinggi. Dan anda hanya bisa melongo membayangkan seandainya batu tersebut runtuh.

Kota ini sebenarnya adalah sebuah gua, namun di gua tersebut kemudian didirikan sebuah kota, itulah kota Setenil de Las Bodegas yang selanjutnya menjadi terkenal di seluruh penjuru dunia karena keunikan yang dimilikinya sampai sekarang.


Kota yang telah dihuni sejak 25 ribu tahun yang lalu ini memiliki penduduk sekitar 3.016 jiwa. Keunikan kota ini menjadi daya tarik bagi para wisatawan dan sebagai destinasi paling menarik di Spanyol, seperti yang dikutip dari BBC.


Selain keunikan tersebut, kota Setenil de las Bodegas juga memiliki keindahan yang terletak pada restoran yang bergaya tradisional. Kebanyakan restoran disini, menjual kopi, zaitun, wine dan almond. 


5. Monsanto Village, Portugal

Monsanto adalah sebuah desa yang terletak di Tenggara Serra de Estrela, Portugal. Hampir semua bangunan yang berdiri di desa tersebut terbuat dari bebatuan dan berada dalam himpitan-himpitan batu-batu raksasa. Sebenarnya desa ini adalah sebuah benteng pertahanan bangsa portugis. Karena letaknya yang berada diperbukitan, bangunan di Mosanto kebanyakan berupa batu besar, yang dilengkapi dengan pintu yang mengarah ke jalan-jalan sempit, yang juga berasal dari bebatuan.

Uniknya, di desa ini sangat jarang bangunan yang bergaya arsitektur Portugis. Justru kebanyakan memiliki desain dengan pengaruh kuat arsitektur Romawi, contohnya seperti bangunan gereja yang dibangun dengan Manueline Style dari Romawi, dan sisanya terinspirasi oleh Medieval Romanesque style yang anggun!

Dengan berbagai keistimewaannya, nggak aneh kalau akhirnya sejak tahun 1938, tempat ini dipilih menjadi "The Most Portuguese Village in Portugal" pada ajang kontes nasional yang digelar oleh pemerintah Portugis. Padahal lokasinya sangat terpencil, dan hanya bisa ditempuh dengan berjalan kaki. Wowww..

Tapi kalau sudah berbicara keindahannya, memang kota ini berada di urutan pertama. Nah, makanya hingga sekarang Monsanto Village dijadikan ‘museum hidup’ oleh pemerintah Portugis, untuk menjaga kelestarian kebudayaan yang ada disana. Monsanto adalah sebuah desa yang terletak di Tenggara Serra de Estrela, Portugal. Hampir semua bangunan yang berdiri di desa tersebut terbuat dari bebatuan dan berada dalam himpitan-himpitan batu-batu raksasa. Sebenarnya desa ini adalah sebuah benteng pertahanan bangsa portugis. Karena letaknya yang berada diperbukitan, bangunan di Mosanto kebanyakan berupa batu besar, yang dilengkapi dengan pintu yang mengarah ke jalan-jalan sempit, yang juga berasal dari bebatuan.

Uniknya, di desa ini sangat jarang bangunan yang bergaya arsitektur Portugis. Justru kebanyakan memiliki desain dengan pengaruh kuat arsitektur Romawi, contohnya seperti bangunan gereja yang dibangun dengan Manueline Style dari Romawi, dan sisanya terinspirasi oleh Medieval Romanesque style yang anggun!

Dengan berbagai keistimewaannya, nggak aneh kalau akhirnya sejak tahun 1938, tempat ini dipilih menjadi "The Most Portuguese Village in Portugal" pada ajang kontes nasional yang digelar oleh pemerintah Portugis. Padahal lokasinya sangat terpencil, dan hanya bisa ditempuh dengan berjalan kaki. Wowww..

Tapi kalau sudah berbicara keindahannya, memang kota ini berada di urutan pertama. Nah, makanya hingga sekarang Monsanto Village dijadikan ‘museum hidup’ oleh pemerintah Portugis, untuk menjaga kelestarian kebudayaan yang ada disana.
 
copas dari beragam blog, unsualplace.org & flikr

0 Response to "5 Tempat Mengagumkan di Dunia"

Posting Komentar